AdBrite Ads

Your Ad Here

Sabtu, 09 Januari 2010

Siklus Pemerosesan Data

Setelah kita bahas tentang bilangan biner dan cara konversi bilangan biner menjadi bilangan desimal atau sebaliknya di atas tersebut sekarang selanjutnya adalah kita akan membahas bagaimanakah siklus pemerosesan data menjadi sebuah informasi dalam perangkat komputer. Secara garis besar siklus pemerosesan data berlangsung seperti yang tampak pada gambar di bawah ini

Pertama kali data dimasukkan melalui input dan disalurkan ke dalam memori pada process device. Dari memori, data dikerjakan dengan ALU sesuai dengan instruksi dan dikontrol dengan Control Unit (CU) apakah instruksi tersebut sudah benar atau belum. Pada CU tersebut instruksi tersebut akan menampilkan informasi ke mana? Apakah ke monitor ataukah ke printer. Setelah dikontrol oleh CU dan dilaksanakan pada ALU maka instruksi tersebut dikembalikan lagi ke memori dan dikeluarkan ke output device.
CU adalah bagian perangkat keras yang digunakan untuk mengatur dan menjalankan instruksi dalam urutan yang telah ditetapkan.
ALU adalah bagian perangkat keras yang berhubungan dengan perhitungan aritmatika
RAM (Random Access Memory) adalah memori yang dapat digunakan untuk membaca dan menulis. Memori ini menyimpan data dan bersifat sementara saja. Jika komputer mati maka data akan hilang dan digantikan dengan data yang baru ketika lagi dihidupkan/ dijalankan komputernya.
ROM (Read Only Memory adalah Memori yang digunakan hanya untuk membaca. Memori ini menyimpan data bersifat permanen, artinya bahwa data akan tetap ada walaupun komputer kita matikan.


Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Yahoo! Buzz DesignFloat Delicious BlinkList Furl

0 komentar: on "Siklus Pemerosesan Data"

Posting Komentar